Kamis, 15 Agustus 2013

PENGARUH MENYANYI SEJAK USIA DINI...



 
Masih ingat saat masa kecil…

Setiap pagi ataupun sore hari ibu selalu menyuguhkan berbagai macam lagu lagu yang diputar di tape recorder  ataupun piringan hitam kuno milik kami...tanpa kami sadari, kegemaran orang tua yang menyenangi music menular pada kami anak anak nya hingga dewasa kelak     **Khususnya saya   
^ - ^ 

Banyak sekali manfaat yang saya rasakan ketika menyanyi dan bermusik ria menjadi salah satu hoby hingga saat ini, selain saat mulai dari usia dini sering diikutkan lomba menyanyi perorangan baik mewakili sekolah hingga mengikuti grup paduan suara …. Saat belajar di rumah, ibupun tahu tehnik belajar saya yang selalu didampingi oleh radio kecil karena ketika saya menghafal suatu mata pelajaran selalu diselingi oleh alunan music sehingga akan lebih mudah menghafal  dibanding suasana yang senyap ..

Saat dewasa ketika saya bekerja di suatu lembaga Sekolah Dasarpun..ternyata hobby menyanyi  bermanfaat untuk ditularkan kepada anak anak, meski tugas utama saya di bidang Tata Usaha tapi saya kemudian ditugaskan sebagai guru bidang Kesenian..wah, saat itu seperti full energy karena  baru pertama kalinya diberi kesempatan untuk membimbing anak – anak berkesenian…baik itu menyanyi,menari maupun ketrampilan tangan…hingga kemudian juga berkesempatan mengolah Grup Rebana tingkat SD terutama di bagian Koreografi…  **hingga saat ini...

Pada suatu ketika dimana kini saya berada di tengah tengah Anak Usia Dini,  berbekal pengalaman masa kecil yang sangat menyenangkan, saya gunakan tehnik bermain dan belajar melalui lagu …dan memang terbukti banyak sekali manfaat yang anak anak bahkan pengajar rasakan.
Menyanyi itu menyenangkan, dapat mengungkapkan ekspresi. Melalui nyanyian, siswa bisa meluapkan emosinya untuk menyesuaikan dengan gerakkan tersebut. Kemudian membangun rasa percaya diri anak, ini sudah pasti. Sebab ketika siswa bernyanyi ia merasa senang pasti ia akan percaya diri untuk berinteraksi dengan banyak orang,

Satu hal yang penting manfaat dalam menyanyi yakni membantu daya ingat anak. Melalui bernyanyi siswa akan belajar menghafal lirik lagu. Nah, itu salah satu cara membantu daya ingat siswa. Memang jika dikemas dalam bentuk lagu, jadi menyenangkan,
Menyanyi adalah ia bisa berlatih memperkaya kosa kata, dan secara aktif bereksperimen dengan beragam intonasi nada, panjang-pendeknya suara, dan naik-turunnya nada bicara. Apabila anak bermasalah dalam perkembangan bicara atau bermasalah pada indera pendengarannya, Anda bisa melihat Dari kemampuannya menyanyi. Jika mengalami gangguan, dalam rentang usia 2-3 tahun biasanya anak belum bisa memproduksi bunyi bahasa dengan sempurna, apalagi menyanyi.

Tentu modal penting lain adalah kemahiran anak meniru. Di tahap awal, ia mampu menyanyi dengan cara mengikuti Anda menyanyi. Di tahap berikut, inisiatif menyanyi akan datang dari dirinya. Meski awalnya sering meleset membidik nada, namun semakin sering berlatih membuat si kecil mampu menyanyi dengan baik secara tepat nada dan pelafalan di usia 3-3,5 tahun.

Menyanyi tak hanya bagian dari kecerdasan seni, melainkan juga cara mengasah kecerdasan sosial-emosi anak terasah karena ia harus menyajikan lagu dengan emosi dan ekspresi yang tepat, sesuai isi lagu.
Dari sisi kesehatan, menyanyi dapat melatih seluruh otot kepala dan leher serta membantu si kecil mengasah organ pendengarannya. Demikian pula ia melafalkan dengan tepat kata demi kata.

Jangan khawatir jika anak belum juga memperlihatkan tanda-tanda tertarik untuk menyanyi, belum tentu bermasalah. Hal ini bisa disebabkan Anda kurang menstimulasi anak atau kurang memberikan contoh seperti jarang menyanyi. Sebaiknya Anda menjadi pendorong anak belajar menyanyi.
Untuk lebih menarik, Anda dapat menyediakan beberapa mainan yang menstimulasi anak untuk bernyanyi, di antaranya mikrofon mainan, karaoke mainan, tamborine atau piano mainan.
Bersiap-siaplah menyanyi bersama sehingga Anak tergerak untuk bernyanyi dan menuangkan kreatifitasnya.
Sedangkan Pendidik dituntut untuk berkreasi dalam menciptakan lagu-lagu yang berkaitan dengan materi pembelajaran. Terlebih bila pendidik dapat mengiringinya dengan instrument musik, maka suasana pembelajaran akan lebih hidup dan menyenangkan...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar